Cookies good time KW

Hari ini bikin cookies yang buatnya gampang, ga pake effort.  Ya kasih nama aja good time KW. Dengan hasil yang lebih kress dan ga kemanisan.

Tipsnya sendokin dikit-dikit, kurang lebih sesendok teh dan ga perlu dipipihkan, munjung keatas saja.

Bahan-bahan:

1. 300 gr terigu serbaguna

2. 200 gr margarine (me : wisman 100 gr, blue band saset 100 gr)

3. 130 gr gula halus

4. 1 kuning telur

5. 1 sdm susu bubuk

6. 1 sdt bubuk coklat (me : bendrops)

7. 4 sdm minyak goreng

8. 70 gr choco chips (yang mengkilap)

9. Baking Paper (cukuplah 1 lembar yang besar.

Caranya :

1. Campur margarine, gula halus, kuning telur, susu bubuk kocok dengan cepat sebentar (hingga rata).

2. Lanjut masukkan bubuk coklat, tepung terigu minyak goreng sampai tercampur. Jangan di mixer lama, nanti kuenya mengembang jadi gendut.

3. Lalu masukkan choco chips dan aduk manual tanpa mixer. 

4. Sendokkan di atas loyang yang sudah dialasi baking paper, jangan lupa baking paper di oles margarine.

5. Panggang sekitar 15 sampai 20 menit (tergantung oven) me pakai oven listrik di suhu 130 derajat. Sebelumnya panaskan oven sekitar 7 sampai 10 menit dengan panas 150 derajat.


Hasilnya sekitar 600 gr.


Renyah dan mudah buatnya, mari di coba ❤

Komentar