Penggilingan Ke Jalan Kapten Tendean (Transjakarta)

Setelah di tulisan sebelumnya menulis sebuah catatan Bekasi Ke Jalan Bangka, Jakarta Selatan, dan kali ini masih mencatat yang sejenis.

Catatan ini sebuah harian perjalanan alternatif dari rumah ke kantor atau dari kantor ke rumah yang hanya itu-itu saja. Maklum jarang tugas luar. Kadang bosan kalau naik motor. Tapi lebih ngenes lagi kalau memilih naik mobil. Macetnya dari Bekasi ke Jakarta Selatan itu rasanya kaya seminggu ga mandi. Gatal. Belum lagi sekeliling daerah ini terkena peraturan plat gage (ganjil genap) pada pukul 07.00 - 10.00 dan 16.00 sd 21.00 dari Senin hingga Jumat, kecuali Sabtu dan Minggu atau hari libur nasional.



Jadi pilihan paling joss ya naik commuterline. Meski hingga saat ini prediksinya lebih sering meleset, namun lebih cerdas. Karena perjalanan menggunakan transjakarta estimasi lama perjalanan di pagi hari lebih dari 2 jam. Menggunakan commuterline dari Stasiun Klender Baru ke Stasiun Manggarai sekitar 30 menit. Kemudian transit di Stasiun Manggarai untuk lanjut ke Stasiun Cawang. Nah ini yang perlu diingat-ingat, stasiun cawang kalau kata transjakarta namanya halte Cikoko, atau Cawang Cikoko. Ini hanya 2 stasiun kalau dari Manggarai.


Setelah itu kita lanjutkan menggunakan transjakarta. 


Kalau dari Stasiun Cawang mau ke arah Blok M atau Tendean atau Bunderan Senayan semua itu pilih ke halte busway yang menyelusuri jalan kecil dari pinggir rel kereta, baru naik tangga ke atas.


Apabila langsung naik ke atas, yang ada kita menuju ke halte busway yang menuju ke arah BNN atau Kampung Melayu atau Taman Mini. Hal ini karena JPO disini ga menyambung, terhalang oleh jalan tol.


Lanjut menyeberang masuk halte busway, pilihan ke Jalan Kapten Tendean bisa Transjakarta yang langsung ke Puri Beta untuk turun di halte busway Rawa Barat, atau Transjakarta yang mana saja dilewati lalu kemudian turun di Pancoran Barat, untuk transit menuju Jalan Kapten Tendean. Dari Pancoran Barat ini bisa pilih trayek 9H, yang tujuan Blok M atau pilih Ciledug melalui pancoran via tendean, maka itu akan melewati halte Tendean lalu Rawa Barat.


Sebagai informasi Rawa Barat adalah sekitaran Gereja Santa Blok A atau Tarakanita atau Kampus Inter Study. Dan posisinya agak-agak keren haltenya, karena ini ada di atas jalan raya. Dan menggunakan jalur busway yang hits CILEDUG. Jalan busway ini di khususkan peruntukkannya hanya untuk busway dengan posisi seperti jalan layang.


Sekarang bicara mengenai estimasi waktu. Kalau lancar dari Halte Cawang Cikoko ke Halte Rawa Barat a.k.a Jl Kapten Tendean sekitar 20 menit. Namun apabila macet sediakan waktu sekitar 60 menit. 


Nah sampai disini dulu catatannya, untuk link kalau mau ke Jl Bangka melalui Kalibata silakan disimak disini 
https://draft.blogger.com/blogger.g?rinli=1&pli=1&blogID=2567244513765093113#editor/target=post;postID=7352762120297089568;onPublishedMenu=allposts;onClosedMenu=allposts;postNum=5;src=postname


Ayo naik bus masih jadi magic word buat saya.


Have a nice day !


picture : sumber microsoft bing

Komentar