Sabun Sulfur

Belum lama ini saya mencoba sabun sulfur. Biasanya sabun sulfur terasa bau belerang. Untuk sabun Deo Sulfur produk dari PT. Triple Ace ini sangat tidak terbukti yang namanya bau belerang. Baunya lembut dan saking lembutnya cepat abis (Edisi emak-emak ga mau rugi, hehe). Deo Sulfur ini Anti septic dan Anti Acne, jadi bisa untuk kulit berminyak, membantu mengurangi jerawat yang membandel atau iritasi karena debu. Masih edisi ogah rugi daripada ke dokter kulit yang mahal bener, mari kita coba pakai produk serbaguna ini. Secara kemasan biasa banget sih, tapi secara kualitas ya baik, memang mengurangi minyak, dan kesat dikulit. Untuk kulit yang gatal-gatal pun khasiat anti septicnya bekerja dengan optimal. Semua sabun Deo Sulfur ini mengandung olive oil yang berguna menjaga kelembaban kulit. Jadi kalau setelah mandi lupa pakai hand body ya ga masalah juga yah.

Untuk jenis dari sabun Deo Sulfur ini ada 2 macam, yang pertama Anti septic Anti Acne Deodorant yang kegunaannya membantu mengurangi jerawat, gatal-gatal dan bau yang tidak sedap. Ini ada 3 pilihan warna yang masing-masing berukuran 75 gr per batang/barnya. Yaitu warna Orange, Kuning dan Hijau.


Dan yang kedua adalah Transparant Soap, yang ini baik untuk tubuh dan wajah dan berguna untuk Anti Acne dan Moisturiser, mengurangi jerawat dan menggunakan pelembab sehingga lembut untuk kulit wajah, yang tipe Transparant Soap lebih recomended dikarenakan wangi extract nya terasa, jadi ga seakan mandi dengan sabun sulfur, dengan 3 pilihan warna yang berbeda extract, ada orange dengan seaweed extract, kuning dengan rose extract dan hijau dengan cucumber extract, keharuman yang super lembut, menenangkan otot-otot badan yang lelah dengan keharuman alami.




Untuk kita yang tinggal di daerah tropis, kalau musim hujan banjir, pastinya perlu sabun yang anti septic, kalau musim panas, angin kencang, debu dimana-mana udah jelas perlu Anti acne agar jerawat membandel pergi jauh-jauh. Untuk harga yang pasti terjangkau sekitar 10 ribu-an, tapi jangan cari di warung yah, coba di supermarket aja, pasti ada deh.

Kesimpulan : Repurchase YES


Komentar